Jumat, 11 November 2011

jenis makanan yang dapat membuat tulang kropos

. Garam


Garam meluruhkan kalsium dari tulang, dan melemahkannya dari waktu ke waktu. Untuk setiap 2300 mg garam yang Anda konsumsi, maka berefek pada hilangnya sekitar 40 mg kalsium. Sebuah studi pada wanita pasca-menopause yang membandingkan antara wanita mengonsumsi makanan kaya garam dan yang tidak, menunjukkan wanita mengonsumsi banyak garam kehilangan mineral pada tulang lebih banyak.

2. Minuman bersoda


Minuman bersoda merupakan hal paling berbahaya bagi tulang Anda. Rasa soda pada minuman berkarbonasi sering berasal dari asam fosfat yang bisa meningkatkan ekskresi (pengeluaran) kalsium dalam urine. Sebaiknya, pilih jus atau minuman lain untuk menghilangkan rasa haus agar Anda terhindar dari risiko kerapuhan tulang.

3. Kafein


Efek kafein pada tulang sama seperti garam tetapi angkanya tidak sebesar garam. Yaitu setiap mengonsumsi 100 mg kafein (sama dengan secangkir kopi ukuran kecil hingga sedang), Anda kehilangan 6 mg kalsium. Memang tidak terlalu besar, tetapi usahakan jangan terlalu banyak mengonsumsi minuman berkafein.

4. Alkohol


Alkohol mencegah pembentukan mineral tulang yang didapatkan dari makanan. Minum alkohol dalam jumlah besar juga bisa mengganggu proses pemulihan tulang dan mengganggu kerja sel-sel tulang. Jadi, bukan hanya tulang menjadi lemah, tetapi bila Anda menderita patah tulang, maka sulit untuk sembuh. (sumber)

0 komentar: